Selasa, 21 Maret 2023

Pelaku Penusukan Ketua RT di Sukabumi oleh Orang Tidak Dikenal Diduga ODGJ

- Kamis, 2 Februari 2023 | 20:11 WIB
Heri, Ketua RT 01/04, Desa Cisarua, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, mendapatkan penanganan medis setelah ditusuk oleh orang tidak dikenal.  (Dendi )
Heri, Ketua RT 01/04, Desa Cisarua, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, mendapatkan penanganan medis setelah ditusuk oleh orang tidak dikenal. (Dendi )

RADAR JABAR - Polsek Nagrak Polres Sukabumi, mengamankan pelaku penusukan Ketua RT 01/04, Desa Cisarua, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Diduga pelaku orang dengan gangguan jiwa atau ODGJ dan merupakan orang tidak dikenal atau OTK.  

Diberitakan sebelumnya, Heri Ketua RT 01/04, Desa Cisarua, Kecamatan Nagrak, menjadi korban penusukan oleh orang tidak dikenal. Ia mengalami luka pada bagian tangan setelah ditusuk pelaku menggunakan besi.

Pelaku penusukan Ketua RT oleh orang tidak dikenal itu, berhasil diamankan oleh warga sekitar dan menyerahkannya kepada pihak kepolisian yang datang ke lokasi.

Baca Juga: Ketua RT di Sukabumi Jadi Korban Penusukan Orang Tidak Dikenal, Kronologinya Bikin Istigfar!

Kapolsek Nagrak Polres Sukabumi, IPTU Teguh Putra Hidayat mengatakan, pihaknya membenarkan terkait adanya kasus penusukan Ketua RT oleh orang tidak dikenal.  

"Setelah mengetahui kejadian itu, kami bersama petugas langsung bergegas ke lokasi kejadian untuk mengamankan pelaku," ujar Teguh, Kamis (02/02/2023).

Setiba di lokasi, sambung Teguh, anggotanya mengamankan pelaku dan langsung mengevakuasi Ketua RT yang menjadi korban penusukan ke RSUD Sekarwangi Cibadak.

Baca Juga: Duel Maut Pedagang Akibat Utang Piutang, Pelaku Penusukan Buron

"Sekarang Pak Ketua RT sedang berada di IGD Rumah Sakit Sekarwangi Cibadak," imbuhnya.

Lanjut Teguh, berdasarkan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan pemeriksaan saksi-saksi, orang tidak dikenal tersebut, banyak warga menduga pelaku penusukan merupakan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).

"Jadi kronologis dan motifnya itu, menurut keterangan dari masyarakat yang melihat langsung, sebelum terjadi kasus penganiayaan itu, bermula dari adanya obrolan-obrolan yang ketersinggungan. Namun, tidak tahu kenapa OTK itu langsung menusuk tangan Pak Ketua RT menggunakan besi beton," ungkapnya.

Baca Juga: Polres Metro Bekasi Kesulitan Menangkap Pelaku Penusukan

Akibat kasus penganiayaan tersebut, korban telah mengalami dua luka tusukan benda jenis besi beton pada bagian tangan kanannya.

"Sementara, untuk pelakunya sendiri sekarang sedang dilakukan pemeriksaan lebih dalam di Mapolsek Nagrak, Polres Sukabumi," pungkasnya. (Den)

Editor: Garis NB

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X