Vi
RADAR JABAR - Anak muda mana yang tidak tertarik dengan spot view Stone Garden? kawasan destinasi wisata ini digemari anak muda karena menawarkan view yang Instagramable.
Keindahan alam yang ditawarkan oleh Stone Garden, Taman Batu orang banyak mengenal, tidak bisa diragukan, apalagi jika ditambah dengan harga tiket yang bersahabat. Penasaran? yuk, kita cek!
Siapa sangka, untuk menikmati suasana yang menakjubkan ini hanya dengan Rp 13 ribu kamu sudah bisa menikmati keindahan tempat wisata Stone Garden.
Baca Juga: Stone Garden, Rekomendasi Tempat Healing yang Instagramable di Bandung
Biaya tersebut tentu sangat terjangkau walaupun bisa berubah sewaktu waktu. Tapi tentunya kenaikannya tidak akan berkali kali lipat.
Tetapi, harga tersebut juga belum termasuk dengan biaya Anda masuk Gua Pawon.
Memasuki Goa ini, kamu cukup merogoh uang di kantong Rp. 6 ribu saja. Murah meriah bukan!
Baca Juga: Jumlah Kunjungan Wisata Alam Situ Gunung Turun 50 Persen, Ini Penyebabnya!
Biaya juga tadi juga belum termasuk biaya parkir kendaraan Anda. Umumnya, biaya parkir di kawasan ini mulai dari Rp. 3 ribu hingga di atas Rp. 10 ribu, tergantung jenis kendaraan yang kamu pakai. Perubahan harga ini tidak akan ada pemberitahuan terlebih dahulu.
Sementara untuk jam operasionalnya mulai dari 06.00 pagi hingga 17.00 sore.
Waktu paling tepat untuk berkunjung ke Stone Garden adalah ketika pagi atau sore hari. Karena sekeliling di dominasi lokasi taman batu, ketika siang hari udaranya terasa panas.
Selain itu, pastikan tidak datang saat selesai hujan, mengingat medannya akan licin saat hujan turun.
Demikian informasi mengenai harga tiket tempat wisata Stone Garden.
Artikel Terkait
Ada 12 Desa di Kabupaten Sukabumi yang Masuk Pada Rintisan Desa Wisata, Catat Mana Saja!
Berikut Rute dan Informasi Tiket Wisata Pemandian Air Panas di Sukabumi
Musim Papajar, Wisata Pantai Kabupaten Sukabumi Dipadati Pengunjung. Petugas: Patuhi Aturan yang Berlaku
Glamping Hejo Forest di Bandung, Wisata Milik BUMD Jabar Ini Wajib Kamu Kunjungi